Selasa, 25 Desember 2012

Pneumonia..

♥Luve♥ by Azmie^^ 2 Comment
Pneumonia yang kerap disebut paru-paru basah termasuk jenis penyakit berbahaya. Perkuat tubuh dengan gizi seimbang dan menjaga lingkungan adalah langkah terbaik menghindarinya.
Dalam dunia kedokteran, tidak dikenal istilah paru-paru basah. Yang ada pneumonia, yaitu infeksi yang menyebabkan paru-paru meradang. Kantong-kantong udara dalam paru (alveoli) dipenuhi nanah dan cairan, sehingga kemampuan menyerap oksigen berkurang. Penyakit ini disebabkan oleh sekitar 30 macam sumber infeksi. Namun, penyebab utamanya adalah bakteri, virus, mikroplasma, jamur, berbagai senyawa kimia, dan partikel.
Meski kasus pneumonia akibat bakteri tidak terlalu banyak, jenis ini cenderung menimbulkan infeksi lebih berat daripada yang disebabkan oleh nonbakteri. Virus sinsitial pernapasan (respiratory syncitial virus atau RSV), painfluenza, influenzae, dan adenovirus merupakan yang paling kerap menyebabkan pneumonia.
Penyakit Paru-paru basah atau radang paru atau pneumonia bersifat akut dan kalau dibiarkan bisa berakibat fatal. Penyakit pneumonia dapat juga terjadi karena aspirasi kandungan lambung, air atau iritasi yang lain.

Umumnya infeksi virus saluran pernapasan bawah berlangsung selama musim dingin atau hujan. Dan RSV yang paling umum menjadi penyebab pneumonia, terutama pada bayi.
Pneumonia muncul karena kuman penyakit terhirup hidung dan mulut.
Karena cairan memenuhi paru-paru, oksigen di selsel tubuh pun berkurang dan tidak bisa bekerja. Akibatnya, selain penyebaran infeksi ke seluruh tubuh, penderita bisa meninggal.
Gejala yang sering timbul pada penyakit pneumonia yaitu batuk yang mula-mula kering dan sakit, tetapi kemudian menghasilkan sputum (dahak) tebal yang bercampur dengan darah.

Diagnosis radang paru selain dari tanda dan gejala juga bisa melalui gambaran foto toraks dengan terlihatnya gambaran radang di paru selain itu dari pemeriksaan dahak ditemukan adanya kuman. Penatalaksanaan untuk radang paru atau paru-paru basah tergantung dari macam penyebab dan karena umumnya disebabkan oleh bakteri maka diberikan antibiotik yang sesuai dengan kuman penyebab.
Pada anak usia di bawah 2 bulan, pneumonia berat ditandai kerapnya frekuensi bernapas. Bisa 60 kali permenit atau lebih tarikan napas, dengan penarikan kuat pada dinding dada sebelah bawah ke dalam.

Gejala lain adalah penurunan berat Badan, sering demam, sesak atau berkeringat, nafsu makan menurun, sering sesak napas, nyeri dada. Gejala pneumonia juga bisa ditandai dengan adanya radang tenggorokan (laringitis). Akibatnya suara berubah serak karena di sekitar pita suara banyak terdapat lendir. Lewat pemeriksaan rontgen dada, bisa diketahui ada masalah di paru. Tanda klinis yang bisa ditemui biasanya flek pada paru.

PERLU MENGATUR POLA MAKAN

Pengobatan awal untuk pneumonia biasanya berupa antibiotika. Bila penyebabnya bakteri, mikroplasma, dan rickettsia, biasanya antibiotika ini cukup manjur. Untuk pneumonia akibat virus, sampai saat ini belum ada panduan khusus, meski beberapa obat antivirus telah digunakan. Selain antibiotika, pasien juga akan mendapat terapi tambahan berupa pengaturan makan dan oksigen untuk meningkatkan jumlah oksigen dalam darah. Istirahat panjang diperlukan untuk mengembalikan kondisi tubuh.

LANGKAH-LANGKAH UNTUK MENCEGAHNYA
Jenis dan parahnya penyakit ini disebabkan oleh beberapa faktor, termasuk usia, jenis kelemin, musim, dan kepadatan penduduk. Pada anak, infeksi lebih sering mengenai laki-laki dibanding anak perempuan. Puncak serangan infeksi antara usia 2 dan 3 tahun dan sesudahnya akan menurun sedikit demi sedikit. Beberapa kasus pneumonia tidak disebabkan infeksi mikroorganisme. Bisa juga akibat aspirasi makanan atau asam lambung, benda asing, hidrokarbon, bahan lipoid, reaksi hipersensitivitas dari saluran napas, akibat obat, radiasi, serta kondisi lingkungan.

Agar terhindar dari pneumonia perlu beberapa langkah strategis seperti:
* Menjaga kebersihan lingkungan tempat tinggal.
* Mengusahakan sirkulasi udara yang baik.
* Hindari rokok dan penderita batuk.
* Makanlah dengan gizi seimbang,
* Lakukan imunisasi, terutama untuk anak.
 Vaksin Hb sudah banyak dipakai untuk menangkal pneumonia, selain meningitis. Vaksin ini untuk menangkal serangan bakteri Haemophyllus influenzae tipe B yang bisa menyebabkan kedua jenis penyakit itu.

Rabu, 12 Desember 2012

Tentang Hati..

♥Luve♥ by Azmie^^ 0 Comment
Ngak tau mau nulis apa. Bingung !!!
Terus nemu tulisan ini di laptop. Ntah datang darimana.
Ini tentang hati. Jadi simak baik-baik. Okey.

     Hati kita adalah organ yang terbesar dalam tubuh kita. Hati terletak di perut kanan-atas. Kita tidak dapat hidup tanpa fungsi hati yang baik. Hati adalah saringan dan gudang tubuh kita. Hampir semua sel dan jaringan di tubuh kita tergantung pada hati. Bila hati mengalami masalah, hal ini dapat sangat mempengaruhi hampir semua organ di tubuh. Sedikit lebih dari 1½ liter darah dipompa melalui hati kita setiap menit, memungkinkan hati secara cepat dan efektif menyaring racun dan produk pembuangan dari aliran darah. Hati sekaligus menyimpan bahan gizi penting, misalnya vitamin dan zat mineral termasuk zat besi. Hati juga berperan dalam menangani tingkat zat tertentu dalam tubuh, misalnya kadar kolesterol, hormon, dan gula, yang semuanya dibutuhkan untuk mempertahankan hidup, namun juga dapat menimbulkan masalah bila tidak seimbang. Hati juga mempunyai peranan kunci dalam proses pencernaan makanan melalui pembuatan cairan empedu dan memproduksi faktor pembekuan darah, yang mencegah pendarahan yang berlebihan.
Seperti ukurannya yang besar, hati juga mempunyai peranan besar dan memiliki lebih dari 500 fungsi. Berikut ini fungsi-fungsi utama hati:
  • Membantu metabolisme protein.
    • Tempat menyusun asam amino menjadi protein.
    • Membuat sebagian besar protein plasma.
    • Membuat faktor pembekuan darah.
    • Mengubah amonia menjadi urea.
  • Membantu metabolisme lemak.
    • Membuat dan merombak kolesterol menjadi garam empedu.
    • Membuat fosfolipid serta mengubah karbohidrat dan protein menjadi lemak.
  • Metabolisme vitamin dan mineral.
  • Membantu menjaga keseimbangan glukosa darah (metabolisme karbohidrat) .
  • Berperan penting dalam mengatur keseimbangan zat besi.
  • Menetralisir zat-zat beracun dalam tubuh (detoksifikasi)
  • Mempertahankan suhu tubuh.
  • Memproduksi dan mengsekresikan empedu.
  • Membersihkan darah untuk melawan infeksi (pertahanan tubuh) .
Sekian.
:D :D :D

Jumat, 23 November 2012

Kecerdasan buatan (Artificial Inteligence)

♥Luve♥ by Azmie^^ 1 Comment
    Kecerdasan buatan (Artificial Inteligence) adalah ilmu yang mempelajari tentang kecerdasan, Kecerdasan buatan telah menghasilkan banyak produk yang sangat mengesankan dan penting, walaupun produk tersebut masih dalam pengembangan. Walaupun tak seorang pun dapat memprediksi masa depan secara detail, tetapi komputer dengan kecerdasan kita saat ini dan peradaban manusia di masa yang akan datang. Kecerdasan buatan adalah sistem yang dapat berpikir seperti manusia dan bertingkah laku seperti manusia, yang dapat berpikir secara rasional dan dapat bertindak secara rasional. Kecerdasan buatan merupakan terobosan baru dalam ilmu komputer yang berkembang sangat pesat. Ada beberapa cabang dalam perkembangan kecerdasan buatan, antara lain sistem pendukung keputusan, jaringan saraf tiruan, dan sistem pakar. Diantara itu sistem pakar adalah salah satu bidang yang sangat menarik untuk dikembangkan. (Dr. Suyoto, 2004)
    Tujuan utama dari Kecerdasan Buatan adalah untuk membuat komputer menjadi lebih pintar, sehingga dapat melakukan suatu tugas, yang bila dikerjakan oleh manusia akan membutuhkan suatu keahlian.
    Kecerdasan buatan (artificial intelegence) banyak diterapkan pada bidang pengetahuan. Beberapa tugas dapat dikerjakan dengan Kecerdasan buatan atara lain (rich dan knight) adalah tanggapan terhadap sesuatu, implementasi dalam bahasa pemprograman natural, pengendalian robotika, permainan (games), penyelesaian persamaan matematika, perancangan teknik, analisis ilmiah, diagnose penyakit, analisis keuangan, serta bidang-bidang lain yang semakin berkembang dan memerlukan intelegensia semu.
    Kecerdasan buatan mengkombinasikan berbagai aspek seperti aspek psikologi, ilmu komputer, bahasa dan filosofi. Oleh karena itu, Kecerdasan buatan disebut juga sebagai bidang multi disiplin dengan dua tujuan utama, yaitu untuk menciptakan kemampuan komputer yang dapat membantu manusia memecahkan masalah, dan untuk memberikan kemudahan salam menjelaskan penalaran, pembelajaran, pengertian dan pemikiran. (Penerbit andy, 2003)
    Teknik yang digunakan dalam kecerdasan buatan memungkinkan dibuatnya sebuah program yang setiap bagiannya mengandung langkah independen dan dapat diidentifikasi dengan baik untuk memecahkan sebuah atau sekumpulan persoalan. Setiap potong bagian program adalah seperti sepotong informasi dalam pikiran manusia. Jika informasi tersebut diabaikan, pikiran kita secara otomatis mengatur cara kerjanya untuk menyesuaikan diri dengan fakta atau informasi baru tersebut. Kita tidaklah perlu mengingat setiap potong informasi yang telah kita pelajari. Hanya yang relevan dengan persoalan yang dihadapi yang digunakan.
    Agar komputer bisa bertindak seperti dan sebaik manusia, maka komputer juga harus diberi bekal pengetahuan, dan mempunyai kemampuan untuk menalar.

Konsep dasar kecerdasan buatan.
         Pada umumnya terdapat beberapa dasar-dasar penting yang melandasi aplikasi sistem pakar (Artificial Inteligence). Ada beberapa dasar yang harus dipahami dalam kecerdasan buatan, diantaranya :
  •  Turing test – Metode Pengujian Kecerdasan
  • Turing test merupakan sebuah metode pengujian kecerdasan yang dibuat oleh Alan Turing. Proses uji ini melibatkan seseorang penanya (manusia) dan dua obyek yang ditanyai. Yng satu adalah seorang manusia dan satunya adalah sebuah mesin yang akan diuji. Penanya tidak bisa melihat langsung obyek yang ditanyai. Penanya diminta untuk membedakan mana jawaban komputer dan mana jawaban manusia berdasarkan jawaban kedua obyek tersebut. Jika penanya tidak dapat membedakan mana jawaban mesin dan mana jawaban manusia maka turing berpendapat bahwa mesin yang diuji tersebut dapat diasumsikan cerdas.
  • Pemrosesan Simbolik
  • Komputer semula didesain untuk memproses bilangan / angka-angka (pemrosesan numeric). Sementara manusia dalam berpikir dan menyelesaikan masalah lebih bersifat simbolik, tidak didasarkan kepada sejumlah rumus atau melakukan komputasi metematis. Sifat penting dari AI adalah bahwa AI merupakan bagian dari ilmu komputer yang melakukan proses secara simbolik dan non-algiritmik dalam penyelesaian masalah.
  • Heuristic
  • Istilah heuristic diambil dari bahasa Yunani yang berarti menemukan. Heuristic merupakan suatu strategi untuk melakukan proses pencarian (search) ruang problema secara selektif, yang memandu proses pencarian yang kita lakukan disepanjang jalur yang memiliki kemungkinan sukses yang paling besar.
  • Penarikan kesimpulan (Inferencing)
  • AI mencoba membuat mesin memiliki kemampuan berpikir atau mempertimbangkan (reasoning). Kemampuan berfikir (reasoning) termasuk didalamnya proses penarikan kesimpulan (Inferencing) berdasarkan fakta-fakta dan aturan dengan menggunakan metode heuristic atau metode pencarian lainnya.
  • Pencocokan pola (Pattern Matching)
  • AI bekerja dengan metode pencocokan pola (pattern matching) yang berusaha untuk menjelaskan obyek, kejadian (event) atau proses, dalam hubungan logic dan komputasional. 
Bidang ilmu kecerdasan buatan.
  Makin pesatnya perkembangan teknologi menyebabkan adanya perkembangan dan perluasan lingkup yang membutuhkan kehadiran keceradasan buatan. Karakteristik cerdassudah mulai dibutuhkan si berbagai disiplin ilmu dan teknologi. Kecerdasan buatan tidak hanya dominan di bidang ilmu komputer (informatika), namun juga sudah merambah di berbagai disiplin ilmu yang lain. Irisan antara psikologi dan kecerdasan buatan melahirkan sebuah area yang dikenal dengan nama cognition dan psycolinguistics. Irisan antara teknik elektro dengan kecerdasan buatan melahirkan berbagai ilmu seperti pengolahan citra, teori kendali, pengolahan pola dan robotika.

Adapun bidang utama dalam kecerdasan buatan adalah :
  1. Sistem Pakar (Expert System). Disini komputer digunakan sebagai sarana untuk menyimpan pengetahuan para pakar. Dengan demikian komputer akan memiliki keahlian untuk menyelesaikan permasalahan dengan meniru keahlian yang dimiliki oleh pakar.
  2. Pengolahan Bahasa Alami (Natural Language Processing). Dengan pengolahan bahasa alami ini diharapkan user dapat berkomunikasi dengan komputer dengan menggunakan bahasa sehari-hari.
  3. Pengenalan Ucapan (Speech Recognition). Melalui pengenalan ucapan diharapkan manusia dapat berkomunikasi dengan komputer menggunakan suara.
  4. Robotika dan Sistem sensor (Robotics & Sensory System)
  5. Computer Vision, mencoba untuk dapat menginterpretasikan gambar atau obyek-obyek tampak melalui komputer.
  6. Intelligent Computer aided instruction. Komputer dapat digunakan sebagai tutor yang dapat melatih dan mengajar.
  7. Game playing.
  Namun, seiring dengan perkembangan teknologi, muncul beberapa teknologi yang juga bertujuan untuk membuat agar komputer menjadi cerdas sehingga dapat menirukan kerja manusia sehari-hari. Teknologi ini juga mengakomodasi adanya keridakpastian dan ketidaktepatan data input. Dengan didasari pada teori himpunan, maka pada tahun 1965 muncul logika fuzzy. Kemudian pada tahun 1975 Jhon Holland mengatakan bahwa setiap problem berbentuk adaptasi (alami maupun buatan) secara umum dapat diformulasikan dalam terminologi genetika. Algoritma genetika ini merupakan simulasi proses evolusi Darwin dan operasi genetika atas kromosom. (Kusrini, 2005)
 
Perbandingan kecerdasan buatan dengan kecerdasan alamiah.
     Berikut adalah perbandingan antara kecerdasan buatan dan kecerdasan alamiah yaitu :
  • Kecerdasan buatan lebih bersifat permanen. Kecerdasan alami akan mengalami perubahan . Hal ini dimungkinkan karena sifat manusia yang pelupa. Kecerdasan buatan tidak akan berubah sepanjang sistem komputer dan program tidak mengubahnya.
  • Kecerdasan buatan lebih mudah diduplikasi dan disebarkan. Mentransfer pengetahuan manusia dari satu orang ke orang lain membutuhkan proses yang sangat lama, dan juga suatu keahlian.

Perkalian Biner.

♥Luve♥ by Azmie^^ 0 Comment
Contoh Pekalian Biner:












Contoh Perkalian Binomial:


Kamis, 08 November 2012

Seadanya saja.

♥Luve♥ by Azmie^^ 1 Comment
Perasaan ini seadanya.

Dan akan aku biar kan tetap seperti ini.
Aku tidak lagi ingin ada yg berlebihan di ceritaku.

Dalam mencintaimu pun. Aku tidak ingin berlebihan.

Tidak penting seberapa besar rasa ini.

Yg perlu kamu tau ada cinta untuk mu..
Aku tidak akan mengatakan aku mencintai mu selamanya.

Karna aku tidak pernah tau apa yg akan terjadi esok.

Tidak juga mengatakan aku selalu bahagia bersamamu.
Karna mungkin esok kau buat aku menangis.
Tapi tenang saja.

Aku akan berkata hari ini aku mencintaimu dan hari ini aku bahagia bersamamu.

Setiap kali aku merasakannya..
 

[Az Jurnal ♥] Copyright 2009 Mizz_linazmie Designed by Ipietoon Blogger Template Image by Online Journal